Pembengunan Pendidikan Karakter Melalui Pendidikan Non Akademik

19 Juni 2023
Administrator
Dibaca 73 Kali
Pembengunan Pendidikan Karakter Melalui Pendidikan Non Akademik

Persaingan didunia pendidikan semakin ketat. untuk meningkatkan daya tarik masyarakat  pada lembaga pendidikan perlu adanya pembenahan dan peningkatan dalam pelayanan. Jumlah lulusan TK yang semakin tahun semakin berkurang yang membuat sejumlah sekolah tingkat SD/MI semakin sedikit dalam perolehan anak didik baru. Dengan demikian membuat persaingan antar sekolah dalam mendapatkan anak didik. sebagaimana yang disampaikan Kepala Sekolah SMP2 Trowulan "Lima tahun terakhir ini kita sudah merasakan persaingan dalam mendapatkan siswa, agar kita tidak ditinggalkan masyarakat kita harus punya inovasi dan kiat kiat agar sekolah kita tidak ditinggalkan masyarakat".

Untuk meningkatkan daya saing dalam memberikan pelayanan pendidikan hari ini Sekolah yang ada didesa Bejijong yaitu SMPN 2 Trowulan, SDN Bejijong 1 dan 2 TK darusalam serta TK kartika menandatangani Nota kesepahaman untuk bekerja sama dalam membangun pendidikan karakter  melalui pendidikan non akademik. Kerja sama lembaga desa dengan Sekolah diharapkan mampu memberikan nilai tambah dalam membangun karakter anak didik.Seperti kerja sama yang dilakukan MI AL Ishlah Trowulan dengan  Sanggar Biyung Pandan Sari. Setiap Sabtu kita memberikan Pendidikan Tari tradisioanal di MI Al Ishlah. Tutur mbak Diana salah satu pengurus Sanggar Biyung Pandansari dan juga Ketua Karang Taruna Wijaya desa Bejijong. 

Selain  kerjasama dengan  lembaga Desa, sekolah  juga bekerja sama dengan Pondok Pesantren Al Istiqomah Bejijong, hal tersebut untuk meningkatkan pemahaman anak didik terhadap  nilai nilai agama. Jika Pemahaman agamanya baik anak akan siap melanjutkan sekolah kemana saja termasuk jika ke Pondok pesantren" jelas kades Bejijong,