Senam sehat ceria dan kegiatan membersihkan lingkungan di RT 02/RW 02 Dsn Bejijong

26 September 2022
Administrator
Dibaca 192 Kali
Senam sehat ceria dan kegiatan membersihkan lingkungan di RT 02/RW 02 Dsn Bejijong

Kegiatan ini berlangsung setiap minggu dengan agenda senam bersama. Pada (26/09) pagi sekitar pukul 06.00 berlangsung di depan Musholla RT 02/RW 02, Ibu TP PKK Desa bersama dengan Masyarakat Desa Bejijong, Pemerintah Desa dan Lembaga Desa bersama sama untuk senam bersama, giatan ini cukup meriah dan antusiasme warga cukup ramai karena tidak hanya di kalangan ibu lansia nampak ikut serta dalam senam tersebut. Namun kegiatan ini berbeda pada kegiatan sebelumnya , ada kegiatan yang cukup menyita perhatian masyarakat Bejijong yakni kegiatan memungut sampah serta memilah sampah di sepanjang jalan RT 02/ RW 02 Dsn. Bejijong. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menumbuhlan kesadaran warga agar selalu menjaga kebersihan lingkungan Desa Bejijong dan juga sampah menjadi nilai tambahan pemasukan bagi masyarakat

"Agenda kegiatan ini harapannya terus berlanjut dan pada setiap RT yang mendapat giliran ditempati agar supaya mengerahkan dan meberitahu bapak maupun ibu-ibu disekitar lingkungan tersebut, karena tidak hanya kegiatan yang sehat akan tetapi dapat mengompakkan masyarakat dan pemerintah desa untuk membangun Desa maupun lingkungan nya dimasing- masing RT". Ujar Kepala Desa Pradana Mardiatna S.I.Kom