Sosialisasi dan pembagian disinfektan untuk antisipasi Pemerintah Desa Bejijong terhadap penula
PMK atau Penyakit Mulut dan Kuku merupakan penyakit yang menural pada hewan seperti hewan ternak yakni kambing, kerbau, sapi dan tidak berbahaya bagi kesehatan manusia. Namun tidak menutup kemungkinan penyakit ini berpengaruh pada perekonomian peternak, dalam momen idul adha merupakan momen yang dinantikan oleh para petenak untuk menjual ternaknya untuk kebutuhan kurban.
Kegiatan yang diadakan BPP Kec. Trowulan dan Pemerintah Desa Bejijong tentang pemberian desinfektan untuk antisipasi penularan PMK di Desa Bejijong, kegiatan berlangsung pada pukul 11.00 WIB (12/05) dengan melibatkan para peternak di Desa Bejijong.
Harapan dari Kepala Desa Bejijong kegiatan ini dapat memberikan pemahaman kepada peternak cara mengantisipasi agar tidak menularnya PMK di Desa Bejijong dan memanfaatkan desinfektan sesuai kebutuhan peternak.
"Kami menyarankan kepada bapak- bapak peternak sapi maupun kambing di Desa Bejijong agar dimanfaatkan sebaik mungkin pemberian desinfektan kepada ternak, sehingga penyakit PMK tidak masuk di Desa Bejijong". Ujar Kepala Desa Bejijong Pradana Tera Mardiatna, S.I.Kom.
Para peternak di Desa Bejijong gembira akan hal ini karena kegiatan ini adalah bentuk pengenalan dan langkah untuk antisipasi masuknya PMK di Desa Bejijong.