Kegiatan Peningkatan Kapasitas Pengelolaan Desa Wisata Tahun 2022

07 November 2022
Administrator
Dibaca 132 Kali
Kegiatan Peningkatan Kapasitas Pengelolaan Desa Wisata Tahun 2022

(Sabtu/05/11/2022) Kegiatan Peningkatan Kapasitas Pengelolaan Desa Wisata dilaksanakan di Balai Desa Bejijong Mojokerto dilaksanakan oleh Pesona Jawa Timur yang dihadiri oleh Kepala Dinas dan Pariwisata Provinsi Jawa Timur yang diwakili oleh Kepala Bidang Destinasi Pariwisata, Kepala Dinas Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga Kab.Mojokerto, Kepala Desa Bejijong beserta jajarannya, Ketua BUMDES Desa Bejijong, Narasumber dan Peserta Kegiatan. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas usaha masyarakat setempat dalam mengelola desa wisata sehingga medapatkan manfaat dari kegiatan kepariwisataan di destinasi pariwisata. Kegiatan ini dibantu oleh Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Sidoarjo yang menjadi panitia saat kegiatan berlangsung.

 

Pembukaan peresmian acara dilakukan oleh Kepala Dinas Kebudayaan Pariwisata Provinsi Jawa Timur yang diwakili oleh Kepala Bidang Destinasi Pariwisata Ibu Dra.Susiati,MM. Dengan mengundang tiga pemateri professional sesuai bidangnya. Pemateri pertama yaitu Bapak Sujai Asmed dari DPD HPI Jawa Timur dengan materi “ Strategi Kepemanduan Desa Wisata ” , Pemateri kedua yaitu Bapak Andi Yuwono selaku Ketua ASIDEWI dengan materi “ Tata Kelola Kelembagaan Desa Wisata ” dan Pemateri terakhir yaitu Bapak Ebenhaezer dari Hotel Shalimar Malang. Pemateri setiap sesi diberi waktu 2 jam untuk memaparkan materi dan tanya jawab dengan peserta. Kegiatan berlangsung pada pukul 08.00 – 16.00 dan di materi terakhir dipersilahkan melakukan praktek di homestay yang ada di Desa Bejijong. Penutupan acara dilakukan oleh Sub Koor Bidang Destinasi Pariwisata Ibu Lien Nuri Mudriati, SE.MM.